VIVA Politik – Lembaga Skala Survei Indonesia (SSI) merilis riset terbarunya terkait peta politik 12 bulan jelang pendaftaran capres. Tiga nama yaitu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan masih jadi di tiga posisi teratas.
Direktur Eksekusitif SSI Abdul Hakim menjelaskan berdasarkan survei terbaru, posisi empat ada nama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Ia mengatakan jika dari sisi potensi mendapatkan boarding pass tiket pencapresan dari 9 parpol yang punya kursi di DPR, baru dua nama yang dideklarasikan sebagai bakal capres.
“Baru nama Prabowo Subianto dan Anies Baswedan yang Gerindra dan Anies Baswedan dari Partai Nasdem. Sementara dua lainnya, yakni Ganjar Pranowo dan Ridwan Kamil, hingga saat ini belum ada parpol yang secara resmi akan mencapreskan mereka,” kata Hakim di kantor SSI, Jakarta, Senin, 3 Oktober 2022.
Menurut dia, merujuk variabel tersebut. maka Prabowo dinilai punya peluang jadi capres yang lebih besar dibanding Anies. Ia menganalisa karena Prabowo untuk dapat tiket capres hanya butuh satu teman koalisi dari 8 parpol berkursi di DPR RI. Prabowo saat ini sudah didukung Partai Gerindra.
“Dan saat ini, Gerindra sudah bergandengan dengan PKB yang komposisi kursinya sudah di atas 20 persen,” ujar Hakim.
Pun, Hakim menyebut saat ini Anies yang diusung Nasdem bisa berkoalisi dengan antara Golkar dan PKB. Namun, jika tidak berkoalisi di antara Golkar dan PKB, maka Nasdem perlu 2 teman koalisi parpol.
“Saat ini, dua parpol yang santer menyeruak akan bekerja sama dengan Nasdem adalah PKS dan Demokrat. Akan tetapi, koalisi ini belum juga berhasil menemui titik sepakat karena ada tarik-menarik yang kuat dalam variabel siapa yang mendampingi Anies,” jelas Hakim.
Dia menganalisa alotnya cawapres dari poros Nasdem, Demokrat, PKS karena masih ada tawar menawar antara partai. Misalnya kemungkinan hak PKS yang punya suara lebih tinggi dari Demokrat. Namun, Demokrat punya kandidat dari internal yang dengan tingkat eleksi lumayan baik, yakni ketua umumnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
“Ataukah bahkan menjadi hak Nasdem yang memiliki komposisi kursi dan suara paling tinggi di antara ketiganya?” tutur Hakim.
Menurut dia, untuk menebak siapa partai yang mendeklarasikan Anies sebagai bakal capres, mesti dilihat dari dinamika politik yang masih cair. Begitu juga capres dari PDIP. Lalu, jagoan capres dari Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) yang diinisiasi Golkar, PPP, dan PAN.
“Untuk dapat jawaban dari pertanyaan-pertanyaan ini, kita semua harus menunggu dari pergerakan dinamika peta koalisi parpol selanjutnya. Namun, kalau mengacu potret saat ini, sepertinya Prabowo di posisi paling nyaman mendapatkan tiket pencapresan,” ujarnya.
Survei terbaru SSI digelar pada 23-29 September 2022. Jumlah responden yang dilibatkan dalam survei sebanyak 1.200 dari 34 provinsi. Usia responden yang jadi sampel adalah 16 tahun ke atas atau sudah menikah.
Metode yang digunakan dalam survei adalah multistage random sampling. Lalu, margin of error dalam survei sebesar 2,83 persen.
Sementara, pengumpulan data yang digunakan dalam survei adalah wawancara tatap muka langsung dengan responden menggunakan kuesioner.